Pernyataan Kebijakan Keamanan

Pernyataan Kebijakan Keamanan

PERNYATAAN KEAMANAN

PT Donggi-Senoro LNG menempatkan prioritas tertinggi dalam mengamankan dan melindungi lingkungan kerja bagi karyawan, mitra kerja, dan semua pemangku kepentingan serta properti Perusahaan serta stabilitas operasional kilang dari segala ancaman keamanan. Untuk mencapai kondisi tersebut, DSLNG memanfaatkan semua sumber daya dan membina kerja sama dengan semua pemangku kepentingan sebagai benteng utama untuk menciptakan kondisi yang aman dan kondusif.


Perusahaan menetapkan Sistem Manajemen Pengamanan (SMP) dan menerapkan SMP dengan memprioritaskan pendekatan preemptive dan preventif dengan langkah-langkah terukur yang mematuhi semua peraturan pemerintah yang berlaku dan Panduan Perilaku serta menghormati budaya setempat.

 

KOMITMEN KAMI

Kami Berkomitmen untuk:

•    Selalu membangun kondisi yang aman untuk mencapai target pengiriman LNG dan Kondensat.

•    Membangun dan memelihara perlindungan keamanan yang tidak hanya bermanfaat bagi Perusahaan tetapi juga bagi masyarakat sekitar.

•    Mengembangkan langkah-langkah keamanan yang sesuai dan dapat diterima, dan menyelesaikan semua masalah dengan cara yang beradab yang sesuai dengan peraturan yang berlaku.

•    Menghindari insiden yang dapat menyebabkan korban cidera atau bahkan kematian dalam menghadapi gangguan keamanan dan / atau ancaman.

•    Terus meningkatkan SMP dan mendorong rasa kepemilikan karyawan dan masyarakat sekitar bahwa keamanan adalah urusan semua orang.